Tuesday 2 August 2016

Lawangabang Resto - Cirebon

Hai Rooters! Masih di Kota Cirebon, kami akan mereview sebuah food court yang baru buka di Cirebon, yaitu LawangAbang! Food court ini terletak di tempat yang strategis, dan didominasi dengan warna merah. disini juga terdapat galeri, kita bisa berbelanja furniture, pajangan, dan masih banyak lagi. Tempat duduknya terbagi menjadi outdoor dan indoor. Tempatnya asik dan sangat cocok untuk dijadikan tempat nongkrong bersama teman-teman.
Berhubung kami datang kesini dalam keadaan perut masih kenyang, kami tak memesan makanan berat. Kami memesan bubble gum, campolay susu, durian ice, cappucino dan chocolate untuk minumannya. Kami juga memesan jagung bakar keju dan cuanki.
Untuk minumannya, yang menarik perhatian kami adalah campolay susunya. Campolay merupakan sebuah sirup khas kota Cirebon, biasanya berwarna merah dan rasanya pun manis. Kemudian ada juga cuanki. Cuankinya berisi bakso dan bakwan, dilengkapi dengan kerupuk yang sangat gurih dan harum.
 Campolay Susu - IDR 10K 
 Durian Ice - IDR 12K
 Bubble Gum - IDR 15K
 Chocolate - IDR 15K
 Cappucino - IDR 12K
 Cuanki - IDR 23K
Jagung Cup Keju - IDR 16K
Sekian review kami untuk lawangabang resto ini, sebuah tempat nongkrong yang asik bersama teman-teman.

Lawangabang
Jl. Pemuda No.2 Sunyaragi, Cirebon
Opening Hours : 10 AM - 11PM
Cost : IDR 100K for two people (Approx.)

No comments:

Post a Comment

Contributors